Lebak,- Pemerintah Kabupaten Lebak terus berupaya membangkitkan pariwisata dan meningkatkan perekonomian masyarakat melalui berbagai potensi yang dimiliki, salah satunya dengan menyemarakan event tahunan Seba Baduy melalui penyelenggaraan sejumlah acara yang diharapkan dapat membangkitkan ekonomi masyarakat melalui kegiatan seni dan budaya serta pemberdayaan Pelaku Ekonomi Kreatif dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Tahun ini Seba Baduy menjadi bagian dalam agenda kalender Event Nusantara yang mengusung tema "Karisma Baduy Pikeun Indonesia Bangkit" dengan harapan kegiatan pelestarian budaya Baduy dan kearifan lokal Lebak menjadi bagian dalam kerangka Budaya Nusantara Indonesia yang turut ambil bagian dari kebangkitan ekonomi nasional. Hal tersebut disampaikan langsung Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya saat membuka secara resmi Rangkaian Kegiatan Seba Baduy di Alun-alun Rangkasbitung pada Kamis (27/4/2023).
Iti melanjutkan, event ini juga merupakan upaya Pemerintah untuk kebangkitan ekonomi, para pelaku ekonomi kreatif dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Kabupaten Lebak melalui event-event pariwisata.
"Saya ingin terus mengajak kepada seluruh masyarakat, mari kita menjadi endorsernya Kabupaten Lebak untuk terus mempromosikan Kabupaten Lebak karena Lebak ini milik kita semua, jadi seyogyanya dengan era digitalisasi, media sosial harus kita manfaatkan untuk mempromosikan Kabupaten Lebak, sehingga banyak orang yang tertarik datang ke Lebak" Ujarnya.
Selain itu Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Lebak Imam Rismahayadin menyampaikan ada beberapa rangkaian dalam Event Seba Baduy ini, diantaranya Launching Becak Wisata, Camping Ground, Gelar Produk Ekraf dan UMKM yang diikuti oleh 30 pelaku UMKM di Kabupaten Lebak dan masih banyak lagi kegiatan yang akan memeriahkan pelaksanaan Seba.
"Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi salah satu upaya kita bersama dalam mendorong pertumbuhan ekonomi yang dua tahun lalu sempat diterpa Covid-19" Ungkap Imam.
Adapun acara rangkaian Seba Baduy ini akan berlangsung hingga tanggal 30 April 2023 dengan acara inti yakni Prosesi Ritual Seba yang akan dilaksanakan pada Jum'at Malam 28 April 2023 di Pendopo Bupati Lebak.
Pada kesempatan yang sama juga dilaunching becak wisata, untuk menarik kunjungan wisatawan ke Kabupaten Lebak. Becak masih menjadi angkutan umum favorit Masyarakat Lebak yang kemudian dikemas supaya lebih menarik, sehingga meningkatkan fungsi becak untuk menunjang pengalaman berwisata/protokol lebak
Tag :
Fokus Feradilan
0 Komentar untuk "Rangkaian Event Seba Baduy Resmi Dibuka, Bupati Ajak Masyarakat Jadi Endorser Lebak"