Diduga Paket Pekerjaan Rekontruksi Jalan Paket 13 Kecamatan Mancak Yang Dikerjakan CV TWO WINS Disanyir Asjad.

Print Friendly and PDF



Serang Banten:

Pembangunan jalan-Jalan mempunyai peranan yang penting dalam pengembangan wilayah, yaitu untuk mengurangi disparitas/kesenjangan antar wilayah, pemerataan hasil-hasil pembangunan melalui distribusi barang/jasa, prasarana vital penunjang semua aktivitas masyarakat serta pemantapan pertahanan dan keamanan nasional,Tapi anehnya kali ini dalam paket pekerjaan Rekonstruksi jalan paket 13 Kecamatan Mancak No kontrak:623/06-/PK.HS.7018245/SPK/RKN.JLN-PKT.13/KPA-BM/DPUPR/2024.

Lokasi pekerjaan 1.luas jalan Lebak kelapa-PAMEKSER P,-1025M'L:4,00M'

2.Ruas jalan gunung raji-Angsana P,;560M'L:4,00M'

3.ruas jalan mancak-Ciwarna P,:470M'L:4,00M' Dengan nilai pekerjaan Rp.3.960.000.000,00,- Sumber dana DTU-DAU-APBD Kabupaten serang.Pelaksana pekerjaan:CV TWO WINS dan konsultan supervisi PT.TANOERAYA KONSULTAN Tahun anggaran:2024.Diduga dikerjakan Asal jadi alias ASJAD.


Pasalnya dititik lokasi pekerjaan tepatnya di Ruas jalan gunung raji-Angsana disinyalir nampak terlihat dengan jelas jalan coran tersebut  banyak sekali keretakan padahal pekerjaan tersebut diduga baru saja selesai dikerjakan.


Saefuloh atau sering disebut A Cepi selaku Ketua dari organisasi Patriot Pemersatu Banten Nasional.Satria Banten.(PBNI) PAC Mancak Mengatakan kepada awak media ini."Dalam pengerjaan jalan ini kami menduga ini bukan retak tapi sudah patah disinyalir dalam mengerjakan pemadatannya kurang maksimal sehingga menyebabkan jalan cor tersebut patah jelas ini tak bisa dibiarkan apalagi ini baru saja selesai dikerjakan ujarnya.



Lanjut Saefuloh mengatakan."Kami menghimbau kepada dinas terkait panggil pihak pelaksananya karena jelas Negara dan masyarakatlah yang dirugikan,dugaan kami pihak pelaksana dengan sengaja melakukan hal tersebut untuk meraup keuntungan yang lebih besar tanpa memikirkan kualitas dan kuantitas dari pengerjaannya.jadi wajib panggil pihak pelaksana dan konsultan dan berikan sanksi tegas bila terbukti ada penyimpangan harus ditindak sesuai aturan yang berlalu tegasnya.


Sementara itu inisial (R) yang Disinyalir sebagai pihak pelaksana saat dikonfirmasi oleh awak media via pesan WhatsApp'hanya membalas siapa ya? Info dari siapa? Dan ketikuawak media menanyakan ia sebagai apa dalam proyek tersebut inisial (R) mengatakan bahwa ia hanya harian lepas tuturnya dalam pesan WhatsApp tapi sayangnya awak media tidak bisa lebih jauh konflik terhadap inisial (R) karena disinyalir pihak inisial (R) langsung memblokirnya no WhatsApp awak media Dan dari pihak dinas sendiri belum bisa ditemui untuk diminta keterangan.

Autor: Raeynold.

0 Komentar untuk "Diduga Paket Pekerjaan Rekontruksi Jalan Paket 13 Kecamatan Mancak Yang Dikerjakan CV TWO WINS Disanyir Asjad."

Back To Top