Kejaksaan RI Gelar Bimtek Manajemen Bertema Public Speaking

Print Friendly and PDF

 


Jakarta:

Badan Pendidikan dan Pelatihan Kejaksaan RI menyelenggarakan Bimbingan Teknis dan Manajemen dalam program Kejaksaan Corporate University secara daring. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 9 Oktober 2024, dengan tema “Public Speaking dan Strategi Komunikasi Efektif.”


Kegiatan dibuka oleh Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan, Dr. Bambang Gunawan, S.H., M.Hum. Sesi ini diisi oleh narasumber Dr. Hj. Ispawati Asri, M.M., Kepala Pusat Diklat Administrasi Kementerian Agama, yang membahas materi tentang public speaking.


Tujuan dari bimbingan teknis ini adalah untuk meningkatkan kemampuan komunikasi dan public speaking aparat Kejaksaan, sehingga mereka lebih siap menghadapi tantangan dalam pelaksanaan tugas. 


Kegiatan ini diharapkan dapat mengembangkan kompetensi dan profesionalitas aparat kejaksaan dalam menjalankan fungsi mereka di tengah dinamika pekerjaan yang semakin kompleks.


Peserta kegiatan ini terdiri dari struktural eselon 3, eselon 4, dan Jaksa Fungsional yang berasal dari Kejaksaan Agung, Kejaksaan Tinggi, Kejaksaan Negeri, serta Cabang Kejaksaan Negeri/Rosinta
Tag : Nasional
0 Komentar untuk "Kejaksaan RI Gelar Bimtek Manajemen Bertema Public Speaking"

Back To Top