Di Targetkan Rampung Agustus 2025, Konstruksi Tol Ser-Pan Seksi Tiga Memasuki Tahap Finishing

Print Friendly and PDF



PANDEGLANG, - (SPN)

Konstruksi Tol Serang Panimbang seksi tiga sepanjang 15.53 km yang berada di jalur Bojong Panimbang kini sudah memasuki tahapan penyelesaian di angka progres 90,70 % lebih, Menurut informasi yang berhasil di himpun di lapangan,Konstruksi jalan dan jembatan seksi tiga ini akan rampung di bulan Agustus 2025.


Dalam tahapan penyelesaian konstruksi jalan tol Serang Panimbang seksi tiga ini terlihat perusahaan ternama yakni Pt sino road and bridge group terus meningkatkan target progresnya,Kendati demikian,kualitas dan kuantitas konstruksi tetap mengikuti aturan spesifikasi pemerintah melalui kementerian PUPR bersama Badan Pengatur Jalan Tol "BPJT".Minggu (28/4/2025).


Di lokasi konstruksi jalan tol sudah hampir semua di lakukan pengecoran,demikian pula di bagian stasioning pinggir badan jalan tol sudah hampir selesai di pasangi drainase terutama di lokasi yang riskan terjadi genangan air,misalkan di stasioning yang melintasi pesawahan milik warga,hal ini di buat agar warga tidak terkena dampak banjir akibat aliran air tersumbat badan jalan tol.


Dengan demikian pengguna jalan dan warga sekitar yang terlintas jalur tol seksi tiga Bojong Panimbang khususnya akan merasakan kenyamanan,nanti setelah di nyatakan selesai oleh pemerintah melalui PUPR dan pihak pelaksana,sehingga, dapat di pergunakan dengan tujuan pemerintah pusat yakni untuk meningkatkan perekonomian warga dalam berinteraksi dengan di dukung akses konektivitas infrastruktur yang memadai.

(Oki/Ar)



0 Komentar untuk " Di Targetkan Rampung Agustus 2025, Konstruksi Tol Ser-Pan Seksi Tiga Memasuki Tahap Finishing"

Back To Top